Hari Pertama Setelah Libur Lebaran,Wali Kota Mojokerto Tinjau Tempat Pelayanan Publik

Info seputar mojokerto

Kota Mojokerto – Hari pertama setelah libur lebaran Rabu (26/4/2023) Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari meninjau sejumlah tempat pelayanan publik diantaranya MPP Gajah Mada, BPKPD dan RSUD dr Wahidin Sudiro Husodo. “Saya ingin melihat secara langsung bagaimana di masing-masing instansi khususnya yang memberikan pelayanan publik. Jadi hari pertama sudah harus full, Jangan sampai ada kebutuhan masyarakat yang terkendala akan pelayanan kita,” kata perempuan yang akrab disapa Ning Ita tersebut.

Lebih lanjut Ning Ita menyampaikan bahwa semua pelayanan milik Pemerintah Kota Mojokerto sudah dapat diakses oleh warga mulai hari ini di Mal Pelayanan Publik (MPP) Gajah Mada. Meskipun ada beberapa pelayanan dari instansi vertikal yang belum memberikan pelayanan pada hari pertama masuk usai cuti idul fitri 1444H.

“Masih banyak instansi vertikal yang belum buka secara maksimal sehingga ini mungkin menjadi bahan bagi saya untuk melakukan koordinasi dengan instansi – instansi vertikal tersebut agar bisa memberikan pelayanan publik yang maksimal, terpusat di satu tempat yaitu MPP Gajah Mada sesuai dengan amanat dari MenPAN-RB,” tutur wali kota perempuan pertama ini.

Ning Ita juga menyampaikan bahwa untuk lebih mempermudah dan memberikan kenyamanan bagi masyarakat, pelayanan pajak yang ada di kantor BPKPD rencana juga akan dipindahkan ke MPP Gajah Mada. “Saya akan melakukan peralihan pelayanan pajak yang semula terbagi 2 di MPP Gajah Mada dan di kantor BPKPD akan kami pusatkan semuanya di MPP Gajah Mada karena di BPKPD terkendala dengan ketersediaan lahan parkir yang harus berhimpitan dengan kebutuhan parkir bagi ASN yang berdinas di BPKPD. Berbeda dengan lahan parkir di MPP Gajah Mada yang sangat representative,” terangnya.

Selain penyediaan tempat pelayanan publik yang representative, Ning Ita juga berencana untuk mengintegrasikan beberapa aplikasi menjadi satu sebagaimana arahan Menpan RB Azwar Anas. Sehingga nantinya akan mempermudah bagi masyarakat.

“Jadi kalau berbicara tenaga kesehatan maka cukup ada satu aplikasi saja dimana ini diintegrasikan dengan seluruh pemberi layanan termasuk instansi terkait hal tersebut. Jadi kami akan upayakan untuk mengintegrasikan ini supaya lebih memudahkan masyarakat, sosialisasi nya juga lebih gampang dan masyarakat tidak bingung,” tuturnya.

Selain Ning Ita, Sekretaris Daerah Kota Mojokerto Gaguk Tri Prasetyo juga melakukan Inspeksi Pelayanan Masyarakat di sejumlah titik lokasi, antara lain TPA Randegan, Puskesmas Kedundung, serta Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Mojokerto.

Pada kunjungannya di TPA Randegan, Gaguk menyoroti perihal keberlangsungan Bank Sampah Induk Kota Mojokerto, sementara di puskesmas pihaknya memastikan pelayanan kesehatan berjalan dengan layanan, sementara di Dishub pihaknya meninjau layanan Fasilitas Uji KIR. (tim/ADV)

Baca juga :