Pulihkan Ekonomi, Rest Area di Bypass Mojokerto Segera Diuji Coba

Pemkot Mojokerto terus berupaya untuk memulihkaan ekonomi masyarakat yang tengah lesu dampak pandemi Covid-19. Salah satunya dengan melakukan uji coba pemanfaatan Rest Area dan Pusat Oleh-oleh di Jalan Raya By Pass, Kelurahan Gununggedangan, Kecamatan Magersari, Kota Mojokerto.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, dalam waktu dekat, melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kota Mojokerto pasar yang dikonsep Rest Area dan Pusat Oleh-oleh tersebut bakal dimanfaatkan bersamaan saat bulan Ramadan 2021.

Plt,Kepala Disperindag Kota Mojokerto, Ani Wijaya mengatakan, berdasarkan petunjuk Wali Kota Mojokerto, Ika Puspitasari, pihaknya akan melakukan uji coba pemanfaatan pasar tersebut untuk bazar murah aneka macam kuliner
Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Meski belum diresmikan karena masih dalam proses appraisal, tapi bangunan Rest Area dan Pusat Oleh-oleh Gununggedangan tampak sudah selesai dengan area parkir yang cukup luas. 

“Rencananya uji coba kami laksanakan mulai Kamis 29 April sampai 3 Mei 2021 pekan depan, jadi itu sementara pemanfaatan rest area sambil menunggu hasil Appraisal yang penting Prokes nomor satu,” terangnya.

Saat ini, Disperindag telah mengumpulkan pelaku UMKM terkait sosialisasi jadwal dalam uji coba di pasar Rest Area dan Pusat Oleh-oleh Gununggedangan. Hasil pertemuan itu pelaku UMKM mengusulkan perpanjangan jam operasional saat Bazar Ramadan.

“Awal kita buka pukul 13.00 WIB sampai 17.00 WIB namun UMKM minta sampai malam dan diizinkan maksimal pukul 22.00 WIB,” bebernya.

Ani menyebut pihaknya akan melakukan monitoring dan evaluasi efektifitas dalam
uji coba pasar Rest Area dan Pusat Oleh-oleh Gununggedangan tersebut. “Nanti kita lihat respon pasar seperti apa jika memang peluang besar, potensi pasar terbuka, kami akan usulkan ke Bu Wali Bazar murah,” jelasnya.(sma/udi)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :