Kantor Pertanahan Kota Mojokerto melakukan Penandatanganan Nota Kesepakatan dan Perjanjian Kerja Sama bersama Pemerintah Kota Mojokerto dalam rangka percepatan Sertipikat Aset Pemerintah Kota Mojokerto. Jumat (01/11/2024),
Dalam kegiatan tersebut, Kepala Kantor Pertanahan Kota Mojokerto, Bapak Solehudin, A.Ptnh., M.H., juga secara langsung menyerahkan 121 Sertipikat Hak Pakai milik Pemerintah Kota Mojokerto kepada Bapak Moh. Ali Kuncoro, S.STP., M.Si. selaku Pj Walikota Mojokerto.
Kepala Kantor Pertanahan Kota Mojokerto Bapak Solehudin, A.Ptnh., M.H berharap, dengan adanya kegiatan ini diharapkan manpu meningkatkan sinergi antar Kantor Pertanahan Kota Mojokerto dengan Pemerintah Kota Mojokerto.(tim)