Hari ini Kamis, 9 Januari 2025 kami mengadakan pertemuan yang penuh makna antara Kantor Pertanahan Kota Mojokerto dan Perusahaan Umum Pembangunan Perumahan Nasional (Perum Perumnas) Kota Mojokerto. Pertemuan ini bertujuan untuk mempererat hubungan kerja sama serta membahas berbagai aspek terkait pembangunan perumahan yang akan membawa manfaat besar bagi masyarakat Mojokerto.
.
Diskusi yang berlangsung dengan hangat ini mencakup berbagai hal, mulai dari proses pengadaan tanah, pengurusan sertifikasi, hingga potensi pengembangan proyek perumahan yang dapat menjawab kebutuhan hunian layak bagi masyarakat. Kami sepakat untuk terus meningkatkan koordinasi dalam rangka mendukung percepatan pembangunan yang sesuai dengan ketentuan hukum dan kepentingan masyarakat.
.
Semoga kolaborasi yang terjalin semakin mempercepat terciptanya pembangunan yang berkualitas dan memberikan dampak positif bagi kota Mojokerto. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam pertemuan ini.(tim)