Cegah Proyek Lamban, Pemkot Mojokerto Terapkan e-Lelang Cepat

percepatan lelang proyek

Sejumlah proyek pembangunan di Kota Mojokerto dalam beberapa tahun terakhir sering diwarnai keterlambatan, bahkan tidak jarang proyek yang terpaksa dibatalkan karena tidak cukup waktu. Sebagai solusi, tahun ini Pemkot Mojokerto bakal menerapkan e-Lelang Cepat.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, Dinas Komunikasi dan Informasi (Kominfo) mengumpulkan aparatur pengguna anggaran dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPKM), Pejabat Pengadaan Barang dan Jasa (PPBJ) dari semua OPD untuk diberi pemahaman tentang proses e-procurement dan percepatan pengadaan barang dan jasa.

Suhartono, Kepala Dinas Kominfo mengatakan, beberapa materi yang disampaikan diantaranya SPSE versi 4, e-Kontrak, e-Lelang Cepat dan e-Pengadaan Langsung. “Dengan e-procurement, proses pengadaan barang jasa akan berjalan sesuai aturan, transparan dan tertanggung jawabkan,” ungkapnya.

Sementara Plt Sekda Kota Mojokerto Gentur Prihantono mengatakan, tugas yang paling berat dalam pemerintahan adalah bagian pengadaan barang dan jasa. “Dalam pengadaan barang dan jasa dibutuhkan petugas yang mempunyai kompetensi, kalau melayani masyarakat itu mudah, karena masyarakat sudah bisa jalan sendiri,” terangnya.

Gentur berharap, dengan sosialisasi sistem baru ini akan menambah bobot kemampuan aparatur sipil negara (ASN) untuk menjalankan tugasnya dengan baik dan sesuai dengan mekanisme yang ditentukan.(sma)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :