Agustus Tuntas, Dinsos Kota Mojokerto Salurkan BPNT Tahap 3

Dapat Tambahan 388 Kuota Baru

?????????????????????????????????????????????????????????

Kementrian Sosial mentarget penyaluran BPNT tahap ketiga selesai dalam bulan ini melalui gerakan Agustus Tuntas.

Sri Mujiwati, Kepala Dinas Sosial Kota Mojokerto mengatakan, target Agustus tuntas ini karena bulan September nanti BPS akan turun untuk survey pelaksanaan bantuan pangan non tunai (BPNT).

“Alhamdulillah, penyaluran BPNT tahap tiga di Kota Mojokerto tuntas, senin hari ini dipantau langsung oleh Pak Wali.” Ungkap Mujiwati saat mendampingi Walikota meninjau penyaluran bantuan pangan di E-Warung Flamboyan, Kelurahan Kranggan.

Mujiwati juga mengatakan, Kota Mojokerto mendapat kuota BPNT sebanyak 4685 penerima, setelah diverifikasi ada 488 penerima yang dicoret, ada yang karena meninggal, pindah rumah dan sudah mampu.

“Semua warga miskin sudah mendapat BPNT, karena dari 800 lebih warga miskin yang belum dapat bantuan sosial, 488 masuk sebagai penerima pengganti dan sudah di-ACC oleh pusat, ditambah lagi tambahan kuota baru sebanyak 388 penerima, sehingga total nama yang ada di database terpadu mulai September nanti sudah bisa menerima BPNT.” Tambahnya.

Kota Mojokerto merupakan salah satu kota dari 45 daerah yang menjadi pilot project bantuan sosial non tunai, bulan depan BPS akan mensurvey pelaksanaan bansos ini, mulai dari tingkat kepuasan layanan, ketepatan sasaran, hingga dampak Bantuan Pangan Non Tunai.(sma/ADV)

Versi Terbaru, Ini APK Higgs Domino Island yang Tersedia Fitur Kirim, Terkoneksi ID dan Cip Versi Lama.. ini link APKnya

Baca juga :