Akhirnya, Abah Ipung Direkom PDIP Maju di Pillada Mojokerto 2020, Ini Pasangannya

Bupati Mojokerto, Pungkasiadi akhirnya mendapat rekomendasi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) untuk maju sebagai pasangan bakal calon kepala daerah di Pilkada Kabupaten Mojokerto 2020.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, rekomendasi DPP PDIP kepada Pungkasiadi diberikan Ketua Umum PDI-P Megawati Soekarnoputri dan diumumkan DPP PDI-P pada Jumat (17/7/2020).

Kabar turunnya rekom kepada Pungkasiadi, yang akran dipanggil Abah Ipung ini dibenarkan oleh Yuni Sri Erdiana, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mojokerto. “Ya, rekomnya untuk Pak Ipung, hari ini keluarnya,” ungkapnya.

Sementara syarat pencalonan dalam Pilkada Kabupaten Mojokerto 2020, setiap pasangan calon kepala daerah harus didukung partai atau koalisi partai politik dengan jumlah kursi parlemen minimal 10 kursi.

Menyikapi hal ini, Yuni mengatakan, persyaratan tersebut sudah dipenuhi karena Pungkasiadi juga didukung oleh PBB yang rekomendasi pencalonan untuk Pungkasiadi sudah turun beberapa bulan lalu.

Sementara mengenai pasangan yang akan menjadi bakal calon wakilnya, kata Yuni, sesuai dengan rekomendasi dari DPP PDIP, rekomendasi yang turun adalah Pungkasiadi berpasangan dengan Titik Masudah. “Berdasarkan rekom, Pak Ipung berpasangan dengan Bu Titik Masudah,” tegasnya

Sekedar informasi, Titik Masudah merupakan kader Fatayat NU yang menjabat sebagai Bendahara Umum Pimpinan Pusat Fatayat NU periode 2015 – 2020.

Tatik lahir di Mojokerto dan merupakan saudara kandung dari Menteri Tenaga Kerja Ida Fauziyah. Pasangan Pungkasiadi-Titik Masudah ini bakal diberagkatkan oleh PDIP berkoalisi dengan PBB untuk maju dalam Pilkada Mojokerto yang akan digelar 9 Desember 2020.(sma/udi)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :