Pemkot Mojokerto Siapkan Dana Rp 185 Miliar untuk Sektor Pendidikan

Pemkot Mojokerto menyiapkan dana Rp 185 miliar untuk menopang berbagai program pendidikan. Termasuk pendidikan gratis. Wali Kota Mojokerto Ika Puspitasari meninta agar kepala sekolah agar lebih gencar melakukan sosialisasi kepada walimurid.

Kata Ning Ita, sapaan akrab walikota Mojokerto, tahun ini, anggaran pendidikan di Kota Mojokerto mencapai Rp 185 miliar untuk berbagai program. Mulai dari seragam hingga kebutuhan sekolah lainnya. ”Kita sudah mengalokasikan anggaran sebesar Rp185 miliar di bidang pendidikan dalam rangka memberikan layanan pendidikan gratis bagi masyarakat Kota Mojokerto atau masyarakat yang bersekolah di Kota Mojokerto,” jelasnya. Rabu (1/9).

Masih kata Ning Ita. Bantuan tersebut tak hanya untuk diperuntukkan sekolah negeri saja, tapi juga menyentuh beberapa sekolah swasta mulai dari jenjang TK hingga SMP yang masih menjadi kewenangan Pemerintah Kota (Pemkot) Mojokerto.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (P dan K) Kota Mojokerto Amin Wachid menjelaskan bahwa biaya anggaran yang mencapai Rp 185 miliar itu digunakan untuk berbagai macam program. Mulai dari dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS), sertifikasi pendidik, GTT/PTT, dan anggaran rehab sekolah.

”Termasuk anggaran untuk seragam juga ada kita alokasikan. Bahkan pelatihan guru juga kita gratiskan, jadi tidak hanya diperuntukkan siswa saja,” tandasnya.(tim/ADV)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :