Hadiri Konferensi MWC NU Trowulan, Camat Mujiono Ajak NU ikut Andil Tangani Kemiskinan dan Stunting

Mojokerto – Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Trowulan menggelar konferensi untuk memilih pengurus baru. Acara digelal pada tanggal 31 Maret 2024 mulai pukul 15:30 Wib sampai dengan pukul 23:15 WIB di kantor MWCNU Trowulan.

Hadir dalam konferensi tesebut, Camat trowulan – Mujiono S.Pd S.Sos MM, Ketua Rois MWC NU Trowulan – KH Safii, Ketua MWC NU – Kyai Saiful Hadi, Ketua PCNU Kab Mojokerto – KH. Abdul Hadim Ali dan sejumlah Tokoh masyarakat dibwilayah kecamatan Trowulan.

Mujiono, Camat Trowulan berharap, konferensi MWCNU Trowulan ini berjalan dengan lancar dan sukses serta mampu menghasilkan pemimpin yang jujur dan amanah.

Camat Trowulan juga berharap, lembaga NU di tingkat kecamatan juga dapat.hadir pada issu strategis nasional maupun lokal yang menjadi prioritas pemerintah. Seperti, penanganan kemiskinan ekstrim dan percepatan penurunan stunting.

“Kami, atas nama pemerintah berharap, NU juga ikut membantu pelaksanaan program-ptogram prioritas. Seperti penanganan Stunting, kemiskinan ekstrim, penanggulangan bencana, PHBS dan digitalisasi daerah,” ungkapnya.

Sementara itu, hasil Konferensi Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Trowulan kabupaten Mojokerto akhirnya terpilih kembali Ketua Rois MWC NU Trowulan – KH Safii dan Ketua Tanfidz MWC NU – Kyai Saiful Hadi.(tim/say)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :