Dalam Sehari, 58 Warga Kota Mojokerto Terkonfirmasi Positif, 6 Meninggal

Ning Ita, Walikota Mojokerto

Penyebaran covid-19 di Kota Mojokerto meningkat tajam. Bahkan dalam sehari bertambah 58 kasus baru, sedangkan pasien yang meninggal dunia sebanyak 6 orang.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, penyebaran virus korona banyak terjadi di klaster perkantoran, Diantaranya kantor DPRD Kota Mojokerto.

M Efendy, Sekretaris DPRD Kota Mojokerto mengatakan, seiring adanya beberapa anggota dewan yang positif, dan satu anggota dewan meninggal dunia. Maka untuk sementara agenda di gedung DPRD Kota Mojokerto ditiadakan selama 1 minggu.

“Tidak mungkin kita lockdown karena kegiatan tetap berjalan, tapi kita membatasi dan tidak terima tamu,” ungkapnya.

Sementara data yang dihimpun dari laman resmi Pemprov Jatim https://infocovid19.jatimprov.go.id/ tercatat, per tanggal 5 Januari 2021 ada tambahan 58 kasus baru pasien positif dan 6 orang meninggal dunia.

Berikut data lengkapnya :

KOTA MOJOKERTO
2021-01-05 @10:43:08

Status saat ini : RISIKO SEDANG dengan Skor saat ini : 1.98
Konfirmasi : 1150 (+58 kasus baru)
Aktif : 49 (+16 baru), Sembuh : 1034 (+36 baru), Meninggal : 67 (+6 baru)
Recovery Rate : 89.91% Fatality Rate : 5.83%

(sma/udi)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :