SIT Permata Mojokerto Gelar Tarhib Siswa Pawai Ramadhan, Apa Itu Tarhib ?

Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan yang tinggal hitungan hari, SIT Permata Mojokerto menggelar Tarhib Siswa Pawai Ramadhan 1445 H.

Apa itu Tarhib ?

Menurut informasi yang dikutip dari situs resmi Kementerian Agama, tarhib bukan hanya sekadar ucapan selamat datang, tetapi ungkapan kebahagiaan atas keindahan sesuatu.

Nah, Tarhib Siswa Pawai Ramadhan yang digelar SIT Permata Mojokerto mengandung arti ungkapan kebahagiaan siswa dalam menyambut bulan suci Ramadhan melalui pawai ramadhan.

Pawai Sambut Ramadhan ini diikuti oleh seluruh siswa dan guru serta pegawai SIT Permata Mojokerto. Mulai dari siswa PAUD, SDIT, SMPIT, dan MA ikut menyemarakkan penyambutan bulan ramadhan di lokasi yang berbeda-beda.

PAUD di lingkungan sekolah PAUD.
SDIT juga di lingkungan sekolah SDIT. Sedangkan SMPIT dan MA di Taman Benteng Pancasila.

Masing-masing anak juga berpakaian unik dan membawa poster-poster afirmasi. Sembari berpawai, mereka juga dengan ramai-ramai meneriakkan yel-yel kelas mereka.

Seru abis!!
MasyaAllah semoga di ramadhan kali ini kita bisa semaksimal mungkin menjalankan ibadah-ibadah andalan kita ya

Tim Media SIT Permata Mojokerto

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :