Macet, Antrean 2,5 Km di Gate Bandar Tol Jombang – Mojokerto Lebaran H+1

info seputar mudik-balik lebaran

Hari kedua lebaran, Sabtu (16/06) berbagai ruas jalan arteri maupun akses jalan tol sudah mulai mengalami kemacetan panjang. Di Tol Jombang – Mojokerto (Jomo) terpantau antreaan kendaraan menumpuk di gerbang Gerbang Tol Bandar hingga mencapai 2,5 kilometer, pada Sabtu sore yang berlanjut pada malam hari.

Informasi yang dihimpun suaramojokerto.com, kemacetan ini terjadi baik kendaraan yang mau masuk tol fungsional maupun yang keluar dari tol fungsional Kertosono – Wilangan.

Agus Triono, Petugas Senkom Astra Infra Toll Road Jombang-Mojokerto ketika dikonfirmasi membenarkan adanya antrean panjang di gate Bandar Kedungmulyo bagian dari tol Jomo baik di antrean masuk maupun antrean keluar.

“Ada penumpukan exit maupun entrance, kurang lebih 2,5 kilometer di gerbang, untuk pencairan, PJR dan Yan Lalin mengalihkan kendaraan ke Ploso,” katanya, Sabtu malam (16/06).

Kata Agus, penumpukan ini disebabkan banyaknya pengguna jalan yang ingin mencoba tol Wilangan -Kertosono dan di akses tol ini keeepatan hanya diperbolehkan maksimal 40 km per jam. “Tol fungsional yang hanya bisa kecepatan 40 kilometer per jam, di dalam juga mengalami kepadatan dan ini akan berdampak ke semuanya,” tambahnya.

Sementara solusi yang dilakukan pihak kepolisian diantaranya dengan mengalihkan arus ke jalur arteri serta mengoperasikan tol fungsional hingga malam hari.(sma)

INI 8 FAKTA, Wanita di Mojokerto Nekat Buang Bayinya Hingga Ditangkap Polisi

Baca juga :